Face Protection
Face protection merupakan alat pelindung diri atau apd yang digunakan pada wajah. Sesuai dengan namanya, face protection hanya berfungsi melindungi area wajah dan mata dari percikan benda kecil serta melindungi saluran pernafasan. Adapun beberapa contoh dar alat pelindung diri ini adalah face shield, safety goggles dan juga topeng las listrik.
Hal tersebut karena alat safety ini tidak bisa menutup bagian hidung dan mulut secara rapat, sehingga kemungkinan besar bakteri dan virus masih bisa masuk ke saluran pernafasan. Fungsi face shield sebagai pelengkap masker yang bisa meningkatkan keefektifan masker, maka resiko benda kecil atau virus masuk ke hidung ataupun mulut semakin berkurang.
Bagaimana cara menggunakan face protection yang benar?
Pastikan memilih pelindung dengan merk terbaik dan berkualitas sesuai standar alat pelindung diri atau APD. Produk yang baik tentu saja memiliki fitur bahan lebih jernih, menutupi seluruh bagian wajah, ada tali yang bisa disesuaikan dan tersedia anti kabut.
Pemilihan face shield berbahan jernih atau anti kabut bertujuan supaya tidak mengganggu penglihatan ketika digunakan. Nantinya tali bisa disesuaikan dengan tujuan agar anda bisa menggunakan face shield dengan nyaman sesuai bentuk kepalanya.
Face protection berkualitas bisa membuat para pekerja nyaman ketika menjalankan pekerjaan. Namun yang penting, face protection harus menutupi seluruh bagian serta sisi wajah, sehingga fungsi utamanya sebagai pelindung wajah dari virus ataupun benda berbahaya berjalan maksimal.
Jangan sentuh bagian depan, karena pada area tersebut kemungkinan besar sudah terkena virus ataupun bakteri. Mereka berhadapan langsung dengan sumber bahaya atau virus. Maka dari itu, anda harus menghindari sentuhan langsung dengan sumber tersebut.
Oleh karena itu, hindari menyentuh bagian depan agar tangan tidak terkena virus serta bakteri yang menempel. Apabila ingin melepaskan pelindung muka, pegang saja bagian tali di belakang kepala.
Jangan lupa untuk selalu membersihkan atau disinfeksi setiap kali pelindung selesai dipergunakan. Melakukan desinfeksi merupakan langkah penting untuk dilakukan agar tidak terjadi penumpukan virus serta bakteri.
Jadi desinfeksi bisa dijalankan dengan cara mencuci face protection dengan air serta sabun atau mengelapnya dengan alcohol sampai bersih. Jika anda tidak melakukan langkah tersebut dengan benar, alih-alih untuk melindungi diri, justru face protection bisa menjadi sarang virus serta kuman yang membahayakan kesehatan.
Jika anda membutuhkan produk terbaik dan lengkap, bisa hubungi kontak Rian Jaya Safety sebagai distributor terbaik indonesia.